
Bola.net - - Playmaker , Philippe Coutinho, mengaku sangat senang dengan gaya manajerial Jurgen Klopp dan meyakini ia akan bisa sukses bersama The Reds.
Klopp datang ke Anfield pada Oktober 2015 lalu. Secara perlahan ia mulai bisa membuat skuat Liverpool bermain sesuai dengan keinginannya. The Reds pun nampak bakal bisa sukses bersama manajer asal Jerman itu karena dalam waktu singkat saja ia bisa membawa klub tersebut masuk ke dua partai final meski gagal juara.
Ekspektasi pada Klopp kian meninggi di musim ini setelah ia bisa membentuk tim sesuai keinginannya dan Liverpool bisa tampil atraktif. Selain itu mereka juga sangat haus gol.
Akan tetapi memasuki kalender tahun 2017 ini, Liverpool mengalami penurunan performa dan tak pernah bisa menang di liga. Keraguan pada Klopp pun mulai muncul di benak sejumlah legenda klub dan fans. Akan tetapi Coutinho yakin bahwa eks bos Borussia Dortmund itu akan bisa berjaya bersama The Reds.
"Saya tidak tahu arti kalimat (sepakbola heavy metal) tapi saya tahu apa yang saya lihat," ujar pemain asal Brasil ini pada Daily Mail.
"Hal utama yang saya suka tentang manajeri adalah bahwa ia tidak melakukan banyak hal tanpa alasan. Ia menjelaskan segala sesuatunya, memberi kita pemahaman tentang apa dan mengapa," terang Coutinho.
"Ini menciptakan kenikmatan. Ia akan sukses di sini, 100%. Saya memiliki kepercayaan total pada itu," tegasnya.
Baca Juga:
- Akhir Musim Ini Liverpool Singkirkan Sturridge
- Liverpool Segera Perbaharui Kontrak Lallana
- Gerrard: Liverpool Butuh Mane
- Gerrard: Gomez Punya Masa Depan Cerah di Liverpool
- Bos Wolverhampton Tidak Percaya Timnya Bekuk Liverpool
- Klopp: Saya Bertanggung Jawab Penuh Atas Kekalahan Liverpool
- Klopp Minta Maaf Setelah Liverpool Tersingkir Dari FA Cup
- Inter Tolak Pinangan Liverpool Untuk Pinamonti
- Lawrenson: Liverpool Menurun Bukan Karena Absennya Mane
- Lampard Tak Yakin Arsenal dan Liverpool Bisa Salip Chelsea
- Coutinho Yakin Liverpool Bisa Bersaing Dengan Barcelona
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 23:15
Klopp: Saya Bertanggung Jawab Penuh Atas Kekalahan Liverpool
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 22:58
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 22:10
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 21:39
-
Liga Inggris 28 Januari 2017 19:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:59
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:52
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:42
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 09:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...