Coutinho: Liverpool Musim Ini Mengecewakan

Coutinho: Liverpool Musim Ini Mengecewakan
Philippe Coutinho. (c) LFC
Bola.net - Playmaker Liverpool, Philippe Coutinho, mengaku bahwa musim ini The Reds tampil cukup mengecewakan.

Tim asuhan Brendan Rodgers finish sebagai runner-up Premier League musim lalu, namun kali ini mereka sudah menelan empat kekalahan di liga.

"Musim kami berjalan dengan cukup mengecewakan sejauh ini, dan kami cukup frustrasi lantaran sudah menelan empat kekalahan di liga sejauh ini. Kami masih belum menemukan keseimbangan di permainan kami dan kami terlalu banyak kemasukan gol," tutur Coutinho pada topmercato.com.

"Itu bukan salah lini belakang, tapi salah seluruh tim. Kami perlu memperbaiki ini secepat mungkin dan tidak kehilangan konsentrasi. Kami harus menyelesaikannya. Kami harus lebih serius dan menunjukkan pertahanan yang baik," pungkasnya.

Liverpool baru saja menelan kekalahan 0-1 dari Real Madrid di Liga Champions (05/11). [initial]

 (top/rer)