Coutinho dan Sturridge Main Bareng, Liverpool Semakin Menarik

Coutinho dan Sturridge Main Bareng, Liverpool Semakin Menarik
Selebrasi Philippe Coutinho (c) LFC
- Mantan penyerang , Robbie Fowler mengklaim bahwa kembali bermainnya Philippe Coutinho dan Daniel Sturridge akan membuat The Reds semakin menarik, sekalipun mereka baru saja kalah di final Capital One Cup dari Manchester City.


Seperti diketahui, The Reds harus melupakan mimpi meraih trofi pertama bersama Jurgen Klopp setelah kalah lewat adu penalti melawan The Citizens. Penalti harus dilakukan setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga perpanjangan waktu usai.


"Kalah adu penalti setelah performa gagah adalah cara yang buruk untuk kalah di final, yang mana itu akan menjadi dorongan besar bagi tim yang menang," ujarnya.


"Ini bukan tim Klopp memang, tapi dia membawa gaya dan mental pemenang yang menular. Bahkan sampai ke Wembley adalah prestasi tersendiri." tambahnya.


"Urusan gol adalah masalahnya. Tapi ke depannya akan menarik dengan kembalinya magis Philippe Coutinho dan Daniel Sturridge bersama-sama," tandasnya.[initial]


 (sqw/dzi)