Coutinho Ancam Mogok Main di Liverpool Karena Saran Barcelona

Coutinho Ancam Mogok Main di Liverpool Karena Saran Barcelona
Philippe Coutinho (c) ist

Bola.net - - Raksasa asal Catalan dikabarkan menjadi pihak yang mengusulkan Philippe Coutinho untuk melancarkan ancaman aksi mogok main pada jika tak kunjung dijual ke Camp Nou musim panas ini.

Barca terus mengejar Coutinho musim panas ini setelah ditinggalkan Neymar. Mereka bahkan sempat mengajukan dua tawaran besar namun terus ditolak oleh Liverpool.

Coutinho lantas mengajukan transfer request. Akan tetapi hal tersebut tak membuat Liverpool bersedia melepasnya. Coutinho kemudian diklaim akan melakukan aksi mogok main agar bisa memaksakan transfernya ke Barca.

Blaugrana sendiri kemudian mencoba untuk melepas penawaran baru yang lebih besar dari sebelumnya. Akan tetapi lagi-lagi Liverpool tak tergiur dengan tawaran tersebut, meski Coutinho mengancam tak akan mau main lagi bagi mereka di musim ini.

Barca kemudian disebut sempat memberikan deadline pada Liverpool agar bersedia melepas Coutinho. Namun The Reds tak menggubrisnya dan Blaugrana pun akhirnya disebut mengaku kalah dalam usaha perburuan gelandang asal Brasil tersebut.

Menurut laporan terbaru dari sebuah media dari Brasil, Estadao, Coutinho melancarkan aksi mogok main karena suruhan Barca. Strategi itu sendiri diprediksi akan membuat Liverpool mau tak mau harus melepas pemain 25 tahun itu sendiri gabung ke Camp Nou.

Media tersebut menambahkan, pihak Coutinho lantas mengaku tak pernah memiliki keinginan untuk melakukan aksi mogok main. Ia mengaku hanya melakukan apa yang diperintahkan oleh pihak lain.

Coutinho sendiri sudah absen dalam dua pertandingan absen The Reds musim ini. Ia absen di laga Premier League lawan Watford dan lawan Hoffenheim di Liga Champions.