Courtois: Mignolet Incar Saya? Tidak Tahu Hormat

Courtois: Mignolet Incar Saya? Tidak Tahu Hormat
Courtois serang Mignolet. (c) AFP
Bola.net - Thibaut Cortuois bereaksi keras terhadap pernyataan kompatriotnya yang kini bermain untuk Liverpool, Simon Mignolet. Kiper The Reds itu sempat menyebut bahwa ia ingin menggantikan tempat Courtois sebagai penjaga gawang utama Belgia di Piala Dunia mendatang.

Namun Courtois, yang sudah jadi nomor satu di negaranya semenjak Marc Wilmots memegang tampuk kepelatihan di tahun 2012, menyarankan Mignolet untuk menggunakan pendekatan yang sama seperti yang ia lihat di Spanyol.

"Di Spanyol, saya tidak pernah mendengar ada satu pun kiper yang bertekad ingin menggantikan tempat Casillas. De Gea, Valdes, Reina, semuanya tidak pernah menyatakan hal seperti itu. Ketiganya selalu mendukung Casillas," tuturnya pada Sport Magazine.

"Simon bisa katakan apapun yang ia inginkan. Namun saya pikir saya sudah mengumpulkan cukup poin untuk Belgia dan saya bermain dengan baik di Atletico. Dia harus tetap sederhana dan bersikap hormat," pungkas Courtouis.

Courtois saat ini sedang bermain di Atletico dengan status pinjaman dari Chelsea dan sudah 14 kali tampil untuk tim nasional Belgia. [initial]

 (spo/rer)