Courtois: Diego Costa di Bentuk Terbaiknya

Courtois: Diego Costa di Bentuk Terbaiknya
Diego Costa (c) Chelsea
- Kiper Chelsea, Thibaut Courtois melontarkan pujiannya kepada penyerang The Blues, Diego Costa yang menurutnya berada di performa terbaiknya saat ini.


Costa memang menjadi pemain paling berbahaya dari kubu Chelsea berkat torehan enam gol dari tujuh pertandingan yang dia jalani sejauh ini. Catatan itu menjadikannya salah satu top skor sementara Premier League.


Melihat performa rekannya itu, Courtois -yang telah lama mengenal Costa saat keduanya ada di Atletico Madrid- mengaku senang. Menurutnya, penyerang internasional Spanyol tersebut sangat membantu tim dengan performa yang dia tunjukkan sejauh ini.


"Diego Costa di bentuk terbaiknya,dia bermain sebagaimana yang dia lakukan di Atletico dan selama musim pertamanya di sini," ujar Courtois.


"Tahun lalu sudah sulit bagi semua orang, tapi setelah Januari dia mulai mencetak banyak gol dan dia menampilkan performa yang dia tunjukkan di akhir musim lalu pada saat ini," sambungnya.


"Dia bermain sangat baik. Ini bagus untuk memiliki penyerang yang mencetak begitu banyak gol dan yang bisa melakukannya dengan mudah. Itu membuat cadangan lain, seperti Batshuayi sulit untuk bermain, tapi Diego melakukan segala sesuatu dengan baik. Kami senang dia dalam bentuk ini, tapi itu adalah berkat seluruh tim yang juga melakukannya dengan baik," tandasnya.[initial]


 (cfc/dzi)