Courtois: Conte Pelatih Paling Perhatian Soal Taktik

Courtois: Conte Pelatih Paling Perhatian Soal Taktik
Antonio Conte (c) Chelsea FC

Bola.net - - Thibaut Courtois mengungkapkan bahwa Antonio Conte adalah pelatih yang paling perhatian untuk urusan taktik ketimbang pelatih-pelatih yang pernah menanganinya sebelumnya.

Courtois pernah membela Atletico Madrid selama tiga musim dengan status pinjaman. Di klub tersebut ia diasuh oleh pelatih asal Argentina, Diego Simeone.

Setelah itu, ia pun kembali ke Chelsea pada tahun 2014. Kala itu ia dipercaya oleh Jose Mourinho untuk jadi kiper nomor satu The Blues, menggantikan Petr Cech.

Sementara itu, di timnas Belgia, Courtois sempat mendapatkan asuhan dari Marc Wilmots. Namun kini Wilmots sudah didepak dan digantikan oleh Roberto Martinez.

Menurut kiper berusia 24 tahun tersebut, dari semua pelatih yang pernah menanganinya, Conte adalah manajer yang paling perhatian pada masalah taktik.

"Conte adalah salah satu yang bekerja paling taktis. Lalu ada Simeone, kemudian Mourinho dan akhirnya Wilmots," bebernya pada La Tribune.