Counter Attack! Tak Terima Chelsea Ikut Kejar Lavia, Liverpool Sekarang Balas Incar Caicedo

Counter Attack! Tak Terima Chelsea Ikut Kejar Lavia, Liverpool Sekarang Balas Incar Caicedo
Pemain Brighton, Moises Caicedo, dalam laga kontra Brentford di Premier League Summer Series 2023 (c) AP Photo/Brynn Anderson

Bola.net - Klub Premier League Liverpool merespon kabar ketertarikan Chelsea pada Romeo Lavia dengan ikut terjun dalam perburuan Moises Caicedo.

Liverpool belakangan ini getol mencari tambahan amunisi baru di lini tengah. Mereka tak memiliki gelandang bertahan sekarang ini.

Liverpool kemudian membidik gelandang Southampton, Romeo Lavia. Kebetulan, Soton siap melepas pemain Belgia itu karena mereka terdegradasi ke divisi Championship.

Lavia juga dilaporkan siap cabut dari Soton. Bagusnya lagi, ia juga bersedia gabung Liverpool.

1 dari 4 halaman

Liverpool Kesulitan Rayu Soton

Liverpool disebut sudah melayangkan penawaran pada Southampton untuk Romeo Lavia. Tapi tawaran pertama mereka ditolak.

Liverpool kemudian melayangkan tawaran kedua. Namun Soton kembali menolaknya.

Alasannya jelas. Liverpool melepas tawaran yang nominalnya di bawah yang diinginkan Soton yakni 50 juta pounds.

Liverpool lantas mengirim penawaran ketiga. Tapi lagi-lagi pihak Soton menolaknya.

2 dari 4 halaman

Chelsea Login

Chelsea Login

Gelandang Southampton, Romeo Lavia (c) AP Photo/Kristy Wigglesworth

Penawaran ketiga itu memang ditolak. Tapi Liverpool disebut masih terus berusaha menego pihak Southampton.

Di saat Liverpool masih sibuk merayu Soton, muncul kabar buruk bagi mereka. Sekarang Chelsea ikut login alias ikut terjun dalam perburuan Romeo Lavia.

Kabarnya Chelsea juga sudah melayangkan penawaran pada Soton. Nominalnya disebut sekitar 48 juta pounds.

Liverpool sendiri sebelumnya disebut menawar cuma 45 juta pounds. Jika kabar ketertarikan Chelsea itu benar, maka The Reds sekarang terancam kalah dalam perburuan Lavia.

3 dari 4 halaman

Counter Attack Liverpool

Bergabungnya Chelsea dalam perburuan Romeo Lavia itu kabarnya membuat Liverpool sewot. Mereka lantas melancarkan counter attack alias serangan balik.

Liverpool dilaporkan ikut mengincar pemain yang dibidik Chelsea yakni gelandang Brighton, Moises Caicedo. Kabar ini dilansir oleh Daily Telegraph.

Caicedo sendiri bukan nama baru bagi Liverpool. Mereka sudah pernah dikabarkan mengincarnya musim lalu sebelum akhirnya malah memboyong rekan setimnya yakni Alexis Mac Allister.

Liverpool sendiri tampaknya bakal kesulitan untuk bisa membujuk Brighton melepas Caicedo. Sebab mereka mematok harga 100 juta pounds, dua kali yang diminta Southamton untuk Romeo Lavia.