Costa Tidak Tertarik Pindah ke Tiongkok

Costa Tidak Tertarik Pindah ke Tiongkok
Diego Costa (c) CFC

Bola.net - - Penyerang Utama Chelsea, Diego Costa dikabarkan tidak akan menerima pinangan dari klub-klub kaya Tiongkok pada musim dingin ini.

Masa depan penyerang 28 tahun itu di Chelsea memang tengah berada dalam tanda tanya besar. Hal ini dikarenakan ia dikabarkan tengah bersitegang dengan pelatih Chelsea, Antonio Conte beberapa waktu yang lalu, sehingga ia dibekukan dari tim utama The Blues.

Kondisi Costa tersebut membuat sejumlah klub asal Tiongkok tertarik untuk mendatangkannya pada bursa transfer kali ini. Ia bahkan dikabarkan akan menjadi pemain dengan bayaran termahal di dunia jika ia memutuskan untuk menyusul beberapa mantan rekannya seperti Oscar dan Ramires yang terlebih dahulu bermain di Chinese Super League.

Namun menurut laporan yang dilansir oleh ESPN, Costa dikabarkan tidak berminat untuk bermain di Tiongkok. Oleh karenanya ia siap menolak tawaran gaji besar dari klub-klub kaya Tiongkok pada bursa transfer kali ini.

Laporan tersebut menyebutkan bahwa Costa memang tengah tidak bahagia di Chelsea. Namun jika ia harus meninggalkan Stamford Bridge, maka Atletico Madrid menjadi klub yang ia prioritaskan untuk bergabung.