
Bola.net - - Mantan asisten pelatih Chelsea, Ray Wilkins mengatakan bahwa Antonio Conte membuat keputusan tepat dengan mencoret David Luiz dari skuat lawan Manchester United.
David Luiz ditinggalkan dari skuat Chelsea dan hanya menjadi penonton di tribun saat menghadapi Manchester United di Stamford Bridge. Conte mengungkapkan bahwa itu adalah keputusan taktis.
Andreas Christensen menjadi penggantinya dan membantu The Blues tak keboblan dalam kemenangan tipis 1-0 atas rival dalam perebutan gelar itu.
Wilkins mengatakan bahwa Luiz belum bermain cukup baik akhir-akhir ini dan layak untuk dicoret dari tim. "Dia tak bermain bagus, dia lesu sebagai seorang bek."
"Saya pikir dia adalah pemain lini tengah yang sangat bagus dan saya telah mengatakan itu dalam banyak kesempatan. Christensen datang dan bermain sangat bagus dalam pertandingan besar. Berapa kali anda melihat Christensen berlama-lama dengan bola? Tidak, karena dia berpikir secara defensif," tambahnya.
"Dengan Luiz, anda melihat dia memainkan bola pada banyak kesempatan di setiap pertandingan yang dia mainkan. Akibatnya Chelsea menderita, menderita secara defensif," lanjutnya.
"Saya pikir keputusan meninggalkan Luiz lawan MU adalah keputusan tepat. Saya melihat dia bermain lawan Roma, dia jauh dari kata bagus hari itu dan itu kinerja yang buruk. Dan lawan MU, performanya mengasyikkan, hidup dan saya pikir Chelsea layak menang," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 November 2017 20:54
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:50
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:45
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:24
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:20
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...