Coquelin Pastikan Bertahan di Arsenal Hingga 2019

Coquelin Pastikan Bertahan di Arsenal Hingga 2019
Francis Coquelin (c) AFP
Bola.net - Francis Coquelin mengungkapkan bahwa dirinya sudah meneken kontrak baru dengan durasi jangka panjang yang akan membuatnya bertahan hingga tahun 2019 di Arsenal.

Masa kerja gelandang 23 tahun itu sebelumnya akan berakhir pada musim panas 2015 ini. Namun, setelah tampil apik usai ditarik dari masa peminjamannya bersama Charlton Athletic, The Gunners disebut langsung bergerak untuk mengamankan servisnya.

Walau demikian, belum ada kabar resmi dari pihak Arsenal tentang perpanjangan kontrak pemain asal Prancis tersebut. Namun, konfirmasi akhirnya datang secara langsung dari mulut Coquelin sendiri.

Ketika ditanya oleh Ouest France apakah dirinya sudah memperpanjang kontraknya bersama Arsenal, Coquelin menganggukkan kepalanya. "Ya, saya sudah memperpanjang kontrak saya hingga 2019," jawabnya.

Coquelin didatangkan Arsenal dari Stade Lavallois pada tahun 2008 lalu, saat ia masih berstatus pemain junior. Pada tahun 2010 ia dipinjamkan selama setahun ke klub Lorient. Pada tahun 2013, ia kembali dipinjamkan selama semusim ke SC Freiburg, sebelum akhirnya membela Charlton Athletic. Hanya setengah musim di klub Divisi Championship tersebut, Wenger memanggilnya pulang ke Emirates menyusul krisis gelandang yang dialami Arsenal. [initial]

 (of/dim)