
Bola.net - - Manajer Chelsea, Antonio Conte, mengakui kebesaran karir seorang Arsene Wenger di Arsenal. Bukan hanya di level Inggris, Conte yakin bahwa respek untuk Wenger harusnya diberikan oleh dunia sepakbola.
Wenger telah mengumumkan bakal tidak lagi menjadi manajer Arsenal pada musim depan. Pengumuman tersebut disampaikan oleh situs resmi The Gunners pada hari Jum'at (20/4) waktu setempat. Wenger menyudahi karir di Arsenal setelah 22 tahun bersama.
"Wenger layak mendapatkan respek yang besar. Bukan hanya dari pendukung Arsenal, tapi dari seluruh dunia sepakbola," ucap Conte dikutip dari Soccerway.
"Kami sedang bicara tentang salah satu manajer terbaik dunia, dengan sebuah karir yang hebat bersama Arsenal. Saya rasa, dia sangat layak mendapatkan respek yang tinggi," tegas manajer asal Italia tersebut.
Menurut Conte, akan sangat sulit untuk bisa mencari sosok seperti Wenger di masa depan. Sebab, pada era ini jarang ada seorang pelatih mampu bertahan untuk jangka waktu yang panjang. Conte ragu bakal ada manajer seperti Wenger.
"Arsene Wenger dan Alex Ferguson sungguh cerita yang indah di sepakbola. Sekarang, akan sangat sulit untuk bisa melihat lagi kondisi yang seperti mereka jalani," tandas eks pelatih tim nasional Italia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 April 2018 21:49
-
Liga Champions 19 April 2018 18:46
Tampilan Liverpool Lawan City Bikin Eks Chelsea Ini Terkesan
-
Liga Inggris 19 April 2018 17:15
-
Liga Inggris 19 April 2018 14:58
-
Liga Inggris 19 April 2018 14:36
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...