Conte Terus Pepet Vidal, Bilang Begini Pada Bintang Bayern

Conte Terus Pepet Vidal, Bilang Begini Pada Bintang Bayern
Arturo Vidal (c) Ist

Bola.net - - dikabarkan tengah menjalin kontak dengan gelandang Bayern Munchen, Arturo Vidal.

La Cuarta mengatakan bahwa bos Chelsea, Antonio Conte, sudah berbicara dengan sang gelandang via telepon soal kemungkinan datang ke Stamford Bridge, dan ia menegaskan bahwa Inggris akan menjadi tempat terbaik bagi sang pemain.

Conte sendiri tidak menyembunyikan kekagumannya pada Vidal, yang sempat menyatakan siap 'pergi berperang' jika diminta oleh manajer Italia tersebut.

Keduanya sempat menghabiskan tiga musim bersama di Juventus antara 2011 hingga 2014, di mana Si Nyonya Tua memenangkan dua gelar Serie A beruntun.

Antonio ConteAntonio Conte

Bild juga mengklaim bahwa Conte sudah mendekati Vidal untuk membujuknya bereuni dengannya di London Barat.

Pemenang dua trofi Copa America itu tahu bahwa ia bisa mendapatkan kenaikan gaji dari 6,6 juta pounds per tahun, menjadi 13 juta pounds, jika memutuskan bermain di Inggris.