
Bola.net - - Antonio Conte mengaku bangga dengan tim muda yang baru saja menjuarai kompetisi FA Youth Cup. Conte mengatakan ada empat hingga lima pemain yang menyita perhatiannya.
Skuat muda Chelsea menjuarai kompetisi FA Youth Cup untuk kelima kalinya secara beruntun setelah mengalahkan pasukan muda Manchester City dengan agregat 6-2 di partai final. Di pertemuan kedua yang berlangsung di Stamford Bridge, The Blues menang dengan skor 5-1.
Trevoh Chalobah membuka keunggulan dalam pertandingan tersebut. Ugbo kemudian menggandakan keunggulan tuan rumah setelah mendapat umpan dari Dujon Sterling. Selain dua pemain tersebut, ada pemain yang lain yang mencatatkan namanya di papan skor di antaranya Callum Hudson-Odoi dan Cole Dasilva.
Conte melihat pertandingan ini secara langsung bersama dengan pemilik Chelsea, Roman Abramovich. John Terry dan Frank Lampard juga menghadiri pertandingan tersebut.
John Terry and Frank Lampard are here supporting the lads! 🙌 #CFCU18 pic.twitter.com/7CPKtRWNdn
— Chelsea FC (@ChelseaFC) April 26, 2017
Setelah Chelsea muda menjadi juara, Conte memberikan ucapan selamat pada tim yang ditangani Jody Morris tersebut. Pelatih asal Italia tersebut percaya bahwa Chelsea punya bibit pemain muda yang akan bersinar di masa yang akan datang.
"Ini sangat penting untuk Chelsea, hasil dari akademi. Akademi bekerja dengan sangat baik. Saya memikirkan tim ini, ya. Saya melihat empat atau lima pemain dengan masa depan yang bagus," kata Conte.
"Tapi Anda tahu tak mudah untuk menjadi pemain Chelsea dan bermain di tim utama. Jarak yang ada tak mudah, bukan hanya di Chelsea tapi di semua tim."
"Tapi kami harus bangga dengan akademi. Kami punya 23 pemain dalam skuat, dengan tiga penjaga gawang. Kami punya empat pemain dengan akademi kami sendiri. Ruben, Chalo dan Ake, dan Aina,,, Saya rasa ini sangat bagus," paparnya.
Baca Juga:
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 28 April 2017 20:39
-
Liga Inggris 28 April 2017 15:50
-
Liga Inggris 28 April 2017 15:40
-
Liga Inggris 28 April 2017 15:30
-
Liga Inggris 28 April 2017 14:26
Owen: Everton vs Chelsea Ditentukan Performa Lukaku vs Costa
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...