Conte Takkan Datangkan 'Neymar' ke Chelsea

Conte Takkan Datangkan 'Neymar' ke Chelsea
Antonio Conte (c) FA

Bola.net - - Manajer , Antonio Conte mengatakan bahwa ia tidak terlalu senang menghabiskan banyak uang hanya demi membeli seorang pemain, seperti yang dilakukan untuk mendatangkan dari .

PSG menyerahkan dana senilai 222 juta euro untuk menebus klausul Neymar di Barcelona dan menjadikannya pemain termahal dunia pekan ini.

Conte sendiri mengaku tak bermasalah dengan nilai transfer yang begitu besar, namun ia lebih suka menggunakan uang sebanyak itu untuk mendatangkan beberapa pemain ketimbang hanya berinvestasi pada satu bintang.

NeymarNeymar

"Bagi kami, amat penting untuk meningkatkan skuat dari sisi jumlah," tutur Conte menurut Goal International.

"Kami memiliki skuat yang kecil dan saya kira satu pemain saja tidak cukup untuk meningkatkan tim kami."

"Kami membutuhkan lebih banyak pemain. Tidak di level top seperti Neymar, namun pemain yang bisa meningkatkan kualitas kami."

Chelsea akan menghadapi Arsenal di laga Community Shield yang bakal dimainkan di Wembley pada hari Minggu nanti.