
Bola.net - - Antonio Conte menyebut Paul Pogba dan N'Golo Kante adalah dua pemain hebat. Sulit bagi pelatih asal Italia tersebut untuk menjelaskan perbedaan antar dua pemain secara detail.
Pogba datang sebagai pemain termahal ke Manchester United pada musim panas lalu dari Juventus. Pemain asal Prancis tersebut langsung menjadi bagian penting dalam skuat Jose Mourinho yang hingga saat ini telah mencatatkan 39 penampilan di semua kompetisi. Ia menyumbangkan tujuh gol dan memberikan lima assist.
Sama halnya dengan Kante. Pemain satu negara dengan Pogba ini juga baru gabung dengan Chelsea pada musim panas lalu setelah mengantarkan Leicester sebagai juara Premier League.
Pemain yang dibeli dengan harga 35 juta euro ini juga langsung menjadi bagian penting dalam skuat The Blues. Ia selalu turun ketika Chelsea bermain di Premier League kecuali dalam satu pertandingan. Meskipun hanya menyumbangkan satu gol, namun gelandang 25 tahun ini punya peran berbeda untuk mengantarkan Chelsea sebagai pemuncak klasemen hingga sekarang.
"Mereka adalah dua pemain berbeda dengan karakter yang berbeda," kata Conte ketika menjawab pertanyaan dari media, jelang pertandingan menghadapi Manchester United di perempat final FA Cup pada hari Selasa (14/3) besok.
"Sangat sulit membedakan antara Paul dan N'Golo, dua pemain punya karakter masing-masing. Dua pemain hebat, tapi beda," sambungnya.
Jelang pertandingan tersebut, Conte juga menyampaikan agar pasukannya memberikan perhatian khusus pada Pogba. Meskipun mantan anak buahnya di Juventus tersebut masih belum bisa bermain konsisten bersama MU, namun ia dinilai bisa bermain bagus di segala situasi.
"Kami harus memberikan banyak perhatian padanya, apalagi saat dia sudah masuk ke dalam kotak [penalti]," kata Conte.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Maret 2017 23:20
-
Liga Inggris 11 Maret 2017 22:50
-
Liga Inggris 11 Maret 2017 21:50
-
Liga Inggris 11 Maret 2017 21:30
-
Liga Inggris 11 Maret 2017 20:50
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...