
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte merasa lega timnya berhasil mengalahkan Southampton baru-baru ini. Conte menyebut The Saints bermain dengan sangat apik sehingga membuat timnya kesulitan sepanjang laga.
Bertandang ke Saint Mary Stadium, Chelsea dikejutkan dengan permainan atraktif tuan rumah. Mereka harus merasakan tertinggal 2-0 setelah Dusan Tadic dan Jan Bednarek membawa The Saints unggul terlebih dahulu.
Namun angin peruntungan Chelsea berubah sejak Olivier Giroud masuk. Penyerang Timnas Prancis itu sukses memimpin comeback sensasional The Blues berkat dua golnya, sehingga mereka memenangkan laga itu dengan skor 3-2.
Conte sendiri mengakui bahwa timnya mengalami kesulitan sepanjang laga. "Di babak pertama kami benar-benar bermain dengan buruk," buka Conte kepada BBC Sports.
"Tidak hanya bermain buruk, mereka [Southampton] memainkan sepakbola dengan tempo yang lebih cepat dari kami. Saya sangat kecewa dengan itu, namun kami sangat senang dengan apa yang kami lakukan di babak kedua."
"Sebenarnya menang 3-2 tidak penting bagi kami, namun yang terpenting adalah kami menunjukan reaksi serta perlawanan yang bagus di mata para pemain saya."
"Southampton bermain dengan sangat baik, dan mereka semakin percaya diri usai mencetak gol pertama mereka karena pada awalnya mereka agak gugup. Cukup sulit bagi kami untuk bangkit dan kami harus puas dengan hasrat yang sudah kami tunjukkan." tutup mantan pelatih Juventus tersebut.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 April 2018 15:44
-
Liga Inggris 13 April 2018 15:23
-
Liga Inggris 13 April 2018 13:56
-
Liga Inggris 13 April 2018 12:51
-
Liga Inggris 13 April 2018 12:30
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...