
Bola.net - - Antonio Conte mendapat kunjungan spesial dari mantan manajer Chelsea Claudio Ranieri belum lama ini. Conte pun merasa sangat senang bisa menghabiskan waktu dengan rekan senegaranya itu.
Ranieri merupakan salah satu manajer yang cukup senior dalam dunia sepakbola. Pria asal Italia itu pernah menjadi juru taktik di Stamford Bridge pada awal era kepemimpinan Roman Abramovich di klub.
Ranieri sendiri berhasil mencatatkan prestasi gemilang di musim kemarin dengan mengantarkan Leicester City meraih gelar Premier League. Namun, ia harus kehilangan jabatannya setelah The Foxes meraih rentetan hasil buruk.
Selama waktu senggangnya, Ranieri menghabiskan waktunya dengan mengunjungi Conte di tempat latihan Chelsea, Cobham. Conte tentu merasa sangat senang dengan kunjungan tersebut dan ia mengaku sempat berbagi pengalaman dengan Ranieri.
"Claudio adalah teman baik dan saya sangat senang melihat dia kemarin di Cobham, untuk berbincang. Ini wajar bagi saya untuk menanyakan sesuatu tentang musim lalu, itu bagus untuk melihat dia dan saya berharap untuk melihatnya lagi musim ini," kata Conte di situs resmi Chelsea.
"Kami berbicara tentang pengalaman kami di Inggris dan cara yang berbeda untuk berlatih, jika Anda membandingkan Inggris ke Italia. Itu perbincangan yang menyenangkan dengannya. Dia teman yang baik dan saya mengharapkan yang terbaik di masa depan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 7 April 2017 23:44
-
Liga Inggris 7 April 2017 22:03
-
Liga Inggris 7 April 2017 21:40
-
Liga Inggris 7 April 2017 19:26
Liverpool Diminta Tiru Cara Chelsea Pertahankan Keunggulannya
-
Liga Inggris 7 April 2017 16:00
Bukan Hazard, Ini Pemain Chelsea Paling Ber-skill Menurut Fabregas
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:16
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:43
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 19:33
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 18:53
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...