Conte: Saya Tak Mencium Aroma Juara

Conte: Saya Tak Mencium Aroma Juara
Antonio Conte (c) LES

Bola.net - - Chelsea saat ini memiliki keunggulan tujuh poin di klasemen Premier League atas rival terdekatnya, Tottenham Hotspur. Namun, sang pelatih Antonio Conte mengaku tidak mencium aroma juara untuk saat ini.

Chelsea baru saja meraih kemenangan vital saat Bournemouth pada pekan ke-2 dengan skor 3-1. Gol bunuh diri Adam Smith melengkapi dua gol Chelsea lain yang dicetak oleh Eden Hazard dan Marcos Alonso menjadi penentu kemenangan Chelsea.

Dengan tujuh pekan tersisa maka keunggulan Chelsea di puncak klasemen diprediksi akan langgeng hingga akhir musim. Namun, Conte tidak sependapat dengan hal tersebut. Ia tetap waspada semua kemungkinan yang akan terjadi.

"Saya tidak mencium aroma juara, karena masih ada tujuh pertandingan sisa," tegas Conte dikutip dari Soccerway.

"Kami memiliki jadwal yang tidak muda, kami tahu hal itu. Sangat penting untuk menjalani satu pertandingan ke pertandingan lain," sambung pelatih asal Italia.

Conte memang pantas waspada dengan sisa jadwal yang dimiliki oleh Chelsea. Pasalnya, pada fase akhir musim ini, banyak hal yang di luar prediksi bisa terjadi. Ia lantas memberi contoh kekalahan anak asuhnya dari Crystal Palace pada pekan lalu.

"Pada kasus ini, setelah kekalahan melawan Crystal Palace yang seharusnya tidak terjadi, kami bisa saja kehilangan poin melawan Man City, begitu juga hari ini. Tapi kami mendapatkan dua kemenangan."

"Kami harus terus bermain setiap laga, fokus dan konsentrasi. Karena kami tahu bahwa Tottenham punya ambisi besar untuk menjadi juara. Kita juga harus memiliki ambisi yang sama," pinta eks pelatih Juventus ini.