
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte memberikan pujian kepada Cesc Fabregas yang menurutnya tampil apik saat mengalahkan Manchester City 3-1 di Etihad Stadium.
Fabregas musim ini kehilangan tempat utama di skuat The Blues karena Conte lebih mempercayakan N'Golo Kante dan Nemanja Matic di lini tengah. Penampilan ini menjadi penampilan keduanya di Premier League.
Dan saat dipercaya untuk menggantikan Matic yang absen, Fabregas mampu menjawabnya dengan baik. Gelandang Spanyol tersebut memberikan umpan untuk gol penyama kedudukan yang dicetak Diego Costa.
Usai pertandingan, Conte pun meluncurkan pujian kepada Fabregas atas performanya itu.
"Dia telah memainkan pertandingan yang bagus. Saya tahu saya bisa mengandalkannya," ujarnya kepada Sky Sports.
Selain Fabregas, Conte juga meluncurkan pujian kepada Diego Costa yang kembali melanjutkan performa apiknya awal musim ini dengan satu gol dan satu assist. Costa juga dipuji karena menjadi penengah saat insiden di menit-menit akhir pertandingan yang berujung kartu merah pada Sergio Aguero dan Fernandinho.
"Diego telah menunjukkan dia menggunakan gairahnya dengan cara yang tepat dan saya sangat senang tentang itu," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Desember 2016 23:55
-
Liga Inggris 3 Desember 2016 23:19
-
Liga Italia 3 Desember 2016 23:10
-
Liga Inggris 3 Desember 2016 23:03
-
Liga Inggris 3 Desember 2016 22:55
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 10:05
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...