Conte Pastikan Terry Akan Bermain di Piala FA

Conte Pastikan Terry Akan Bermain di Piala FA
John Terry (c) CFC

Bola.net - - Antonio Conte memastikan kapten , John Terry, akan fit untuk bermain di laga Piala FA melawan Wolverhampton Wanderers malam nanti.

Selama ini Conte dikenal sebagai pelatih yang konsisten dalam menentukan susunan timnya sejak menjadi manajer Chelsea di musim panas, dan tidak memiliki banyak kendala cedera untuk dikhawatirkan.

Namun Terry, yang tidak banyak mendapatkan kesempatan bermain musim ini, akan kembali diturunkan di laga nanti, usai sebelumnya ia mengalami cedera ringan ketika sedang berlatih di Cobham.

Antonio ConteAntonio Conte

"Ya, John Terry fit untuk pertandingan ini, dia baik-baik saja," tutur Conte di Goal International.

"Ketika anda punya tipe pertandingan seperti ini, di momen seperti ini, amat penting bagi anda untuk menemukan keseimbangan yang tepat."

"Ini bisa menjadi kesempatan untuk melihat beberapa pemain yang sebelumnya tidak sering bermain. Amat penting menemukan keseimbangan yang tepat dan membuat pilihan yang benar. Saya tidak ingin pemain saya berhenti selama 14 hari dan kemudian memulai lagi, itu akan berbahaya. Kompetisi ini penting untuk kami, jadi kami harus masuk babak berikutnya."

Terry sebelumnya pernah mengatakan ia rela tidak harus bermain lagi di sisa musim kompetisi, asalkan Chelsea bisa terus bermain bagus tanpa dirinya.