Conte: Manchester United Bisa Finish di Empat Besar

Conte: Manchester United Bisa Finish di Empat Besar
Antonio Conte (c) EPL

Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengungkapkan keyakinannya bahwa Manchester United masih mampu finish di empat besar Premier League di akhir musim.

Saat ini Manchester United berada di posisi kelima klasemen sementara Premier League dengan raihan 57 poin dari 30 pertandingan. Tim asuhan Jose Mourinho itu hanya terpaut empat poin dari Manchester City yang ada di posisi keempat dan sudah memainkan 31 pertandingan.

Dan jelang pertandingan melawan The Red Devils akhir pekan ini, Conte percaya bahwa lawannya itu tak akan melepas pertandingan Premier League hanya demi fokus di Liga Europa. Pasalnya, peluang mereka ke empat besar liga masih belum tertutup.

"Saya pikir Manchester United memiliki kemungkinan untuk datang di klasemen di posisi empat besar pertama. Tapi saya yakin pemain United tahu situasi ini. Mereka ingin berjuang untuk sampai di posisi ini," ujarnya.

"Ini tak tepat untuk berkonsentrasi hanya pada satu target bila anda memiliki kemungkinan dengan dua pilihan untuk mencapai Liga Champions," tandasnya.