
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte kembali menegaskan bahwa dirinya hanya memberikan pendapat kepada klub mengenai pemain yang dia butuhkan, namun semua keputusan terakhir ada di tangan petinggi klub.
Dalam beberapa kesempatan, pelatih Antonio Conte memang telah mengisyaratkan bahwa dia butuh tambahan pemain untuk memperkuat skuat yang dia miliki saat ini. Telah berulang kali Conte mengeluhkan kecilnya skuat yang dia miliki untuk mengarungi empat kompetisi yang mereka jalani.
Dan jelang pertandingan melawan Arsenal, Kamis (3/1) dini hari nanti, Conte mengungkapkan bahwa dia memiliki pendapat tentang apa yang timnya butuhkan, namun setelah itu dia tak terlibat lagi dalam aktivitas transfer itu karena itu ditangani oleh petinggi klub.
"Saya tak terlibat dalam bursa transfer, saya memberikan pendapat saya tapi klub yang memutuskan pemain yang ingin mereka beli," ujarnya.
"Saya percaya pada klub dan saya yakin mereka akan mengambil keputusan yang terbaik bagi tim," tambahnya.
"Dalam kasus ini ketika saya mengatakan bahwa saya memberikan pendapat saya ke klub, saya mencoba untuk mengatakan di mana peran yang bisa kami tingkatkan dan juga beberapa aspek yang bisa kami tingkatkan karena dalam beberapa peran, kami tak memiliki pemain di peran itu," sambungnya.
"Bila klub bertanya kepada saya beberapa nama, saya mencoba melakukannya, tapi itu klub, klub inilah yang menentukan nama, investasi, di mana ini pemain yang terbaik bagi tim," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Januari 2018 23:07
-
Liga Inggris 2 Januari 2018 21:20
-
Liga Inggris 2 Januari 2018 20:52
Wenger Akui Arsenal Berada Dalam Tekanan Besar Saat Lawan Chelsea
-
Liga Inggris 2 Januari 2018 19:48
-
Liga Inggris 2 Januari 2018 19:24
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...