'Conte Ingatkan Saya akan Sir Alex Ferguson'

'Conte Ingatkan Saya akan Sir Alex Ferguson'
Selebrasi pemain Chelsea (c) adidas

Bola.net - - Pandit Inggris, George Boateng, belum lama ini mengatakan bahwa telah menunjukkan performa mirip dengan Manchester United, usai mereka menang atas Middlesbrough pekan lalu.

Tim asuhan Antonio Conte naik ke puncak klasemen usai menang 1-0 di Riverside. Diego Costa mencetak gol kemenangan tim dan membantu mereka meraih tiga angka penuh.

Dan mantan bintang Premier League, Boateng, mengatakan bahwa itu mengingatkannya pada United semasa dipimpin oleh Sir Alex Ferguson.

"Anda melihat performa seorang juara dalam hal bagaimana mereka mengendalikan permainan dan anda sering melihat ini ketika Manchester United mendominasi liga. Setiap kali jeda Internasional selesai, mereka mampu terus tampil bagus dan menang 1-0," tutur Boateng di Sky Sports.

"Itulah yang harus terus anda lakukan. Mereka terus bermain lebih bagus di pekan berikutnya."

Mantan pemain Chelsea, Mark Schwarzer, mengaku setuju dengan pendapat tersebut.

"Apa yang George katakan memang benar. Setelah jeda Internasional, amat sulit untuk membuat para pemain tampil bagus. Chelsea adalah salah satu tim yang terlihat amat nyaman ketika bermain akhir pekan ini."