Conte: David Luiz Jadi Gelandang Lagi?

Conte: David Luiz Jadi Gelandang Lagi?
David Luiz (c) STD

Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte tak menampik kemungkinan untuk memainkan David Luiz di lini tengah dalam beberapa pekan ke depan untuk mengatasi krisis di sektor gelandang.

Sebagaimana diketahui, lini tengah The Blues memang tengah berada dalam kondisi yang serba sulit. Cederanya N'Golo Kante saat membela Prancis di jeda internasional membuat pilihan gelandang tengah semakin sedikit. Pasalnya sebelumnya mereka sudah kehilangan Danny Drinkwater yang cedera.

Tanpa kedua pemain itu, hanya ada dua nama Cesc Fabregas dan Tiemoue Bakayoko yang tersedia, dan dengan jadwal padat yang ada di depan mereka, sangat riskan bila hanya mengandalkan dua pemain untuk setiap pertandingan.

Dan jelang pertandingan melawan Crystal Palace, Conte ditanya mengenai kemungkinan David Luiz bermain sebagai gelandang, seperti saat melawan Tottenham Hotspur.

"Kita berbicara tentang pemain yang sangat penting sebagai seorang bek tengah. Bagi saya, Luiz adalah salah satu bek tengah terbaik. Bila saya bisa, saya memilih untuk tak banyak berubah. Ketika anda mencoba menemukan solusi, anda kehilangan sesuatu dengan pertahanan," ujarnya.

"Ketika saya memutuskan untuk memainkannya di lini tengah lawan Tottenham, kami bermain dengan tiga gelandang tengah. Ini bisa saja menjadi opsi, tapi saya tak ingin banyak mengubahnya. Bila diperlukan, saya siap untuk melakukannya lagi," tandasnya.