
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengungkapkan bahwa dia dan para pemainnya sudah mulai terbiasa dengan spekulasi soal masa depannya yang terus banyak dipertanyakan.
Rumor tentang masa depan Conte sendiri sejatinya sudah dimulai sejak musim panas tahun lalu. Meskipun sukses meraih trofi Premier League di musim pertamanya, namun Conte disebut ingin kembali ke Italia.
Setelah sempat mereda, spekulasi soal masa depan Conte kembali berhembus akhir-akhir ini. Terutama setelah kekalahan dari Watford dan Bournemouth yang membuat namanya disebut akan dipecat.
Namun usai bermain melawan West Brom, di mana Chelsea menang telak tiga gol tanpa balas, Conte menegaskan bahwa dia tetap fokus pada tim dan memiliki gairah yang sama seperti sebelumnya. Selain itu, menurutnya timnya sudah mulai terbiasa dengan spekulasi.
"Kami mulai terbiasa dengan spekulasi," ujarnya usai pertandingan.
"Para pemain saya tahu betul apa yang harus dilakukan. Sampai akhir kita terus hidup dengan spekulasi ini, jelas, kami akan mencoba untuk melawannya. Dan itu hanya ada satu cara: menang dan memainkan sepakbola yang bagus," tambahnya.
"Fans telah menunjukkan dukungan yang besar karena saya pikir mereka telah membaca rumor tentang saya, jadi saya harus berterima asih untuk itu. Artinya dalam 18 bulan kebersamaan kami, mereka mengerti gairah dan keinginan saya untuk mempertahankan warna ini, kemeja ini, dan lambang tim," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 12 Februari 2018 22:39
-
Liga Italia 12 Februari 2018 21:15
-
Liga Inggris 12 Februari 2018 20:17
-
Liga Inggris 12 Februari 2018 15:41
-
Liga Inggris 12 Februari 2018 15:13
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:35
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...