Conte: Courtois Seperti Buffon

Conte: Courtois Seperti Buffon
Thibaut Courtois (c) AFP

Bola.net - - Antonio Conte mengatakan bahwa Thibaut Courtois memiliki banyak kesamaan dengan kiper legendaris, Gianluigi Buffon. Conte bisa melihat adanya kesamaan antara dua kiper kelas atas tersebut.

Conte menyebut kedua pemain itu sama-sama memulai kariernya dari usia yang masih sangat muda. Buffon memulai kariernya di Parma sementara Courtois mulai bermain profesional di Genk.

"Cerita mereka memang mirip. Gigi Buffon memulai akriernya saat masih muda di Parma, Thibaut juga sama, memuilai saat masih muda di Genk. Saya tentu berharap Thibaut bisa memiliki karier yang seperti Buffon," terang Conte kepada The Guardian.

Conte menambahkan bahwa Buffon sudah menjadi salah satu penjaga gawang terbaik sepanjang masa. Conte memang pernah bekerja bersama Buffon dalam banyak kapasitas sepanjang kariernya.

"Bagi saya, Buffon adalah salah satu kiper terbaik sepanjang masa. Saya sudah pernah bersamanya di Juventus sebagai rekan, lalu sebagai pelatih, dan kemudian di timnas juga. Buffon sudah menjadi legenda sepakbola dan saya harap Thibaut bisa menjalani karier yang sama seperti Gigi."