
Bola.net - - Pelatih Chelsea, Antonio Conte menegaskan dia sadar bahwa lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai runner-up bisa membuat mereka menghadapi tim kuat yang jadi juara grup.
Chelsea gagal mempertahankan puncak klasemen grup C setelah bermain imbang 1-1 melawan Atletico Madrid. Satu poin ini membuat mereka turun ke posisi kedua karena di tempat berbeda AS Roma menang tipis 1-0 atas Qarabag.
Dengan hanya menjadi runner-up grup, The Blues pun terancam akan menghadapi juara grup dari grup lain. Namun Conte menegaskan, siapa pun lawan mereka, The Blues harus siap karena tak ada lawan mudah di babak knock out Liga Champions.
"Ketika anda bermain di kompetisi ini dan lolos ke babak selanjutnya maka anda harus siap untuk menghadapi tim terbaik," ujarnya usai pertandingan.
"Dalam kasus ini, kami tahu kami bisa bermain melawan Barcelona, PSG atau Besiktas. Kami harus siap karena ini kompetisi fantastis, turnamen terbaik," sambungnya.
"Dan untuk alasan ini, ketika anda lolos anda ingin untuk mencoba menjadi protagonis di turnamen ini dan anda harus siap untuk menghadapi setiap tim," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Desember 2017 21:23
-
Liga Inggris 5 Desember 2017 20:51
-
Liga Inggris 5 Desember 2017 18:32
-
Liga Inggris 5 Desember 2017 15:45
-
Liga Inggris 5 Desember 2017 15:00
Eks Pelatih Chelsea Anggap Christensen Lebih Hebat dari Luiz
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...