Conte: Chelsea Akan Jadi Lebih Baik Lagi

Conte: Chelsea Akan Jadi Lebih Baik Lagi
Selebrasi pemain Chelsea. (c) EPL

Bola.net - - Antonio Conte memperkirakan akan bisa menjadi lebih baik mengingat para pemainbya akan terus beradaptasi dengan sistem yang ia kembangkan.

Kemenangan 2-1 di markas Stoke City pekan lalu membantu Chelsea terus unggul 10 angka di puncak klasemen Premier League, dengan 10 laga tersisa. Selain itu, mereka juga sukses masuk semifinal Piala FA.

Manajer Italia percaya timnya sudah mempercayai filosofi yang ia usung dan ia mendukung Chelsea untuk terus berkembang di masa mendatang.

Antonio ConteAntonio Conte

"Musim ini amat penting karena para pemain mengerti ide kami. Mereka beradaptasi dengan sistem saya, filosofi saya. Kami membangun sesuatu yang penting. Ketika saya baru datang, saya ingin mengenal para pemain dan kebiasaan mereka, sebelum kemudian menerapkan ide saya," tutur Conte menurut FFT.

Conte juga berkeras bahwa timnya tidak akan berpuas diri, mengingat mereka kini sudah hampir berhasil memenangkan Premier League, trofi yang terakhir mereka menangkan di 14/15 bersama Jose Mourinho.

"Kami selalu mencoba untuk berpikir positif dan menatap laga demi laga. Sekarang, akan ada jeda Internasional. Beberapa pemain akan mendapat istirahat, pemain lain akan membela timnas," tutur Conte.

"Amat penting untuk terus fokus, karena kami punya dua laga kandang melawan Crystal Palace dan Manchester City."