Conte Antusias Ketemu Liverpool di Pramusim

Conte Antusias Ketemu Liverpool di Pramusim
Antonio Conte (c) AFP
- Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengaku sangat antusias menyambut pertemuan melawan Liverpool di turnamen pramusim International Champions Cup 2016.


Chelsea sejauh ini sudah menjalani dua laga pramusim dengan hasil sekali kalah dan sekali imbang. Melawan Liverpool akan menjadi salah satu ujian kesiapan John Terry dkk menyambut musim baru.


Jelang pertandingan tersebut, Conte mengaku senang bisa bertemu dengan Liverpool. Namun menurutnya, kemenangan bukanlah target utama karena mereka masih dalam tahap persiapan.


"Ini adalah pertandingan yang bagus bagi kami, tapi menang bukanlah hal yang paling penting," ujarnya.


"Kami mencoba untuk bekerja pada beberapa aspek berbeda, dan kami sudah banyak bekerja. Tapi kami ingin memainkan permainan yang bagus dan saya ingin melihat perkembangan dari pemain saya," sambungnya.


"Sebuah pertandingan melawan lawan yang bagus adalah permainan yang baik dan saya sangat penasaran untuk melihat bagaimana tim saya melawan Liverpool," tandasnya.[initial]


 (exp/dzi)