Cole: Manajer Manapun Pasti Sulit Gantikan Sir Alex di MU

Cole: Manajer Manapun Pasti Sulit Gantikan Sir Alex di MU
Andy Cole (c) AFP
- Andy Cole, mantan striker Manchester United, mengatakan bahwa manajer manapun bakal kesulitan untuk ditunjuk sebagai pengganti Sir Alex Ferguson.


United tak pernah lagi memenangkan gelar juara sejak bos legendaris asal Skotlandia tersebut mundur di 2013. David Moyes hanya bertahan kurang dari semusim usai diminta menggantikan Fergie. Sementara Louis van Gaal kabarnya akan dipecat usai musim keduanya berakhir.


"Semua orang sudah pergi dan tim lain sudah mulai bisa mengejar ketertinggalan mereka dari kami," tutur Cole pada Goal International.


"Leicester City tengah ada di puncak klasemen dan siapa yang mengira mereka bakal sebagus itu usai melihat apa yang terjadi musim lalu?"


Cole lantas menyatakan bahwa ia mendukung Ryan Giggs untuk menjadi manajer MU berikutnya.


"Saya kira jika ia mendapatkan pekerjaan itu, ia akan melakukan pekerjaan yang hebat." [initial]


 (gl/rer)