Cocu: Beberapa Pemain MU Akan Kesulitan dengan Van Gaal

Cocu: Beberapa Pemain MU Akan Kesulitan dengan Van Gaal
Phillip Cocu (c) Ist
Bola.net - Phillip Cocu mengakui beberapa pemain 'intuitif' akan kesulitan beradaptasi dengan gaya manajerial Louis van Gaal.

Bos PSV sempat bermain di bawah asuhan Van Gaal di Barcelona dan Belanda, dan berkeras sang manajer telah membuatnya menjadi sosok yang lebih baik.

"Tidak terlalu sulit sebenarnya, jika Anda terbuka dengan hal tersebut dan yakin itu merupakan yang terbaik bagi tim. Satu-satunya perbedaan ada di pemain. Ada pemain yang terbuka dan mampu belajar dengan cepat. Namun ada juga yang kesulitan," jelas Cocu pada Express.

"Namun hal yang sama juga terjadi di tim saya - ada pemain yang membutuhkan lebih banyak waktu. Namun itu wajar mengingat ada 25 pemain dalam satu tim. Tapi menurut saya yang terpenting adalah semua pemain bergerak ke arah yang sama." [initial]

 (exp/rer)