
Bola.net - Mantan bek Arsenal Nigel Winterburn menyarankan The Gunners untuk mengejar mantan striker Chelsea Tammy Abraham. Dia yakin Abraham akan menjadi rekrutan yang bagus untuk skuat Mikel Arteta.
Abraham tidak masuk dalam rencana Thomas Tuchel di Chelsea. Alhasil, pemain berusia 24 tahun tersebut memutuskan pindah ke Roma dengan biaya transfer 40 juta euro.
Abraham menikmati musim debut yang luar biasa di Stadio Olimpico. Dia mencetak 23 gol dan empat assist dalam 40 penampilan untuk tim asuhan Jose Mourinho sejauh ini.
Advertisement
Sementara itu, Arsenal membutuhkan striker baru pada musim depan. Mereka akan ditinggal Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah yang kontraknya akan segera habis.
Cocok Buat Arsenal
Melihat penampilan apiknya bersama AS Roma, Nigel Winterburn menyarankan Arsenal untuk mengejar Tammy Abraham. Dia beranggapan bahwa Abraham akan cocok untuk mengisi lini depan The Gunners.
“Kembali di musim panas ketika dia pindah, dia sempat dikaitkan dengan Arsenal. Saya tidak tahu seberapa kuat, tetapi dia cocok dengan apa yang coba dilakukan Arsenal,” kata Winterburn kepada FreeSuperTips.
“Seorang pemain muda dengan potensi besar, jadi pendapat saya tidak berubah bahwa dia akan menjadi pilihan bagus untuk The Guners."
Tidak Akan Pindah
Meski begitu, Winterburn juga sangat sadar kalau Abraham tidak akan meninggalkan Roma dalam waktu dekat. Pasalnya sang striker saat ini masih bermain reguler di klub Serie A tersebut.
"Tapi saya yakin jika dia menikmati dirinya sendiri, maka dia tidak ingin pindah. Dia memainkan sepakbola secara reguler, sehingga saya tak merasa dia akan kembali ke Inggris musim depan," lanjutnya.
"Saya tak melihat alasan mengapa dia ingin kembali, terkadang ketika Anda pindah dan mendapatkan kebebasan, waktu permainan yang Anda inginkan dan mencetak gol, itu sangat menakjubkan bagi Anda.”
Klasemen Premier League
Sumber: Sportskeeda
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 27 Maret 2022 01:28
Kata-kata Fikayo Tomori yang Yakinkan Tammy Abraham Gabung AS Roma
-
Liga Inggris 24 Maret 2022 08:00
-
Liga Italia 24 Maret 2022 04:16
Usai Cabut dari Juventus, Dybala Disarankan Gabung ke AS Roma Saja
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 22:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 21:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 21:44
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 20:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...