Clichy: Juara Piala FA Bisa Jadi Penebusan Premier League

Clichy: Juara Piala FA Bisa Jadi Penebusan Premier League
Gael Clichy (c) AFP

Bola.net - - Gael Clichy mengatakan bahwa memenangkan Piala FA akan bisa jadi penebusan yang pas untuk musim buruk yang dijalani oleh Manchester City.

Josep Guardiola kesulitan untuk meraih prestasi positif di musim perdananya di Etihad.

Pria Spanyol masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan sepakbola Inggris, di mana City akhirnya tersingkir di babak 16 besar Liga Champions dan masih kesulitan finish di empat besar. Padahal sebelumnya tim pernah ia bawa menang di 10 laga beruntun di awal musim.

City sendiri bakal menghadapi di semifinal Piala FA akhir pekan nanti. Clichy tahu bahwa memenangkan trofi tertua di Inggris akan membantu Guardiola meraih catatan apik.

Manchester CityManchester City

"Tentu saja bermain melawan Arsenal menambah nilai ekstra. Namun pada akhirnya, hal terpenting bagi kami adalah lolos ke final dan meraih trofi demi fans," tutur Clichy menurut Daily Star.

"Tim seperti Manchester City diharapkan untuk terus berjuang di Liga Champions, anda mengharap tim untuk terus memanaskan bursa juara."

"Namun Piala FA adalah trofi besar di Inggris, semua orang menyukai kompetisi ini dan kami akan coba berusaha keras untuk meraihnya."