
Bola.net - - Juara EPL, Manchester City nampaknya semakin menyeriusi upaya perekrutan Wilfried Zaha. The Citizens kabarnya menyiapkan uang sebesar 50 juta pounds untuk mantan pemain Manchester United musim ini.
Zaha yang dicap gagal bersama Manchester United, kembali menemukan sinarnya bersama Crystal Palace. Ia menjadi salah satu winger yang tampil memukau sepanjang pagelaran EPL musim ini.
Berkat performanya itu, Zaha mengundang perhatian dari Manchester City. Tim asal kota Manchester itu tertarik untuk menggunakan jasanya pada bursa transfer yang akan datang.
Dilansir dari Mirror, City mulai melakukan manuver untuk mendapatkan Zaha. Mereka mulai intens menggelar negosiasi dengan pihak The Eagles mengenai ketersediaan sang pemain.
Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Manchester City sudah menyiapkan dana sebesar 50 juta pounds untuk sang pemain. Mereka optimis uang sejumlah itu akan meluluhkan hati manajemen Palace untuk melepas Zaha di musim panas ini.
Zaha sendiri tercatat tampil 29 kali bagi Palace musim ini. Ia mencetak 9 gol dan 3 assist bagi The Eagles di ajang EPL.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Mei 2018 18:44
-
Liga Inggris 14 Mei 2018 18:18
-
Liga Inggris 14 Mei 2018 15:04
-
Liga Inggris 14 Mei 2018 13:32
-
Liga Inggris 14 Mei 2018 11:41
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...