City Incar Guardiola Untuk Gantikan Pellegrini

City Incar Guardiola Untuk Gantikan Pellegrini
Josep Guardiola (c) AFP
Bola.net - Manchester City kabarnya tengah membidik Josep Guardiola untuk menggantikan Manuel Pellegrini andai manajer asal Chile tersebut mengakhiri musim ini tanpa gelar.

Tadi malam sang juara bertahan harus takluk dari Liverpool yang mana mengakibatkan mereka gagal memangkas jarak dengan Chelsea.

Tengah pekan kemarin, City dipermalukan Barcelona di kandang sendiri yang membuat kesempatan mereka untuk melaju lebih jauh di ajang Liga Champions semakin tipis.

Berdasarkan kabar yang dilansir oleh The Sun, The Citizens bakal menggunakan Ferran Soriano dan Txiki Begiristain, dua sosok yang membantu Guardiola di era kejayaannya bersama Barca untuk memancing manajer Bayern Munich itu ke Etihad Stadium.

Guardiola sendiri tengah menjalani musim kedua dari kontrak tiga tahunnya bersama Die Roten. [initial]

 (spt/jrc)