City Harap Aguero Tegaskan Komitmen Sebelum 14/15

City Harap Aguero Tegaskan Komitmen Sebelum 14/15
Sergio Aguero. (c) AFP
Bola.net - Striker Manchester City, Sergio Aguero, diharapkan segera menandatangani kontrak anyar yang bakal membuatnya menerima gaji 120.000 pounds per pekan, sebelum musim kompetisi 14/15 dimulai.

Menurut laporan yang diturunkan oleh The Daily Mail, jawara Premier League itu tengah berusaha untuk mengikat Aguero, bersama dengan kapten tim, Vincent Kompany, dengan kesepakatan baru yang akan membuatnya bertahan lebih lama di dalam tim.

Real Madrid dan Barcelona sebelumnya sudah mengungkapkan ketertarikan mereka untuk pemain berusia 26 tahun tersebut. Untuk itu, City siap mengikat Aguero dengan kontrak berdurasi enam tahun, yang bakal membuatnya terus berbaju The Citizens hingga tahun 2017 mendatang.

Aguero ikut menjadi bagian dari Timnas Argentina yang membawa negaranya maju ke Final Piala Dunia 2014. [initial]

 (tdm/rer)