
Bola.net - - Manchester City, melalui Sporting Directornya yakni Ferran Soriano mengakui bahwa pihaknya sama sekali tak punya peluang untuk bisa mendatangkan Lionel Messi.
Meski sudah menjadi ikon , akan tetapi superstar asal Argentina itu cukup sering diberitakan akan pindah klub. Khususnya saat ia tak kunjung meneken perpanjangan kontrak pada musim lalu.
Ia kemudian sempat disebut bisa pindah ke beberapa klub. Contohnya PSG, Chelsea hingga City. Mereka semua adalah klub yang mampu mendanai transfer La Pulga. Khusus The Citizen, mereka juga dijagokan bisa mendatangkan Messi karena faktor Josep Guardiola.
Messi sekarang sudah terikat kontrak baru. Kontrak yang diteken pada November tahun lalu itu akan membuatnya bertahan sampai 2021 di Camp Nou. Ia juga mustahil dibajak karena dipagari klausul rilis sebesar 700 juta Euro.
Ferran Soriano
Soriano akhirnya mengakui bahwa tak mungkin City sekarang akan bisa mempertemukan Messi dengan Guardiola lagi. Peluangnya adalah nol persen.
"Tidak ada kesempatan untuk mengontrak Messi," tegasnya kepada wartawan di Argentina seperti dilansir Soccerway.
"Saya mengenal ia dan keluarganya dengan baik dan saya tahu mereka baik-baik saja di Barcelona, di sanalah ia harus berada," tegas Soriano.
"Kami akan membuat jalan tanpa dirinya, yang akan lebih sulit karena ia adalah pemain terbaik dalam sejarah sepakbola. Ia mengubah segalanya, ia jenius," pujinya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 18:55
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 13:27
Meski Telah Pulih, Guardiola Tak Ingin Segera Memainkan Mendy
-
Liga Italia 13 Maret 2018 13:09
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 11:10
-
Liga Inggris 13 Maret 2018 09:40
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
-
Otomotif 21 Maret 2025 14:53
-
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025 14:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 14:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 14:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...