City Ajukan 40 Juta Pounds Untuk Sterling, Liverpool Tak Bergeming

City Ajukan 40 Juta Pounds Untuk Sterling, Liverpool Tak Bergeming
Raheem Sterling jadi incaran utama Man City (c) AFP
Bola.net - Keinginan Manchester City untuk mendapatkan Raheem Sterling benar-benar kuat. Dilaporkan oleh Sky Sports bahwa Manchester Biru sudah mengajukan tawaran kedua senilai 40 juta pounds.

Bagaimana sikap Liverpool? Rupanya mereka tidak bergeming. Media tersebut menyampaikan tim penghuni Anfield itu akan menolak usaha kedua City dalam mendaratkan Sterling. Dipercaya bila Si Merah baru akan mempertimbangkan peluang melepas Sterling kalau ada tawaran yang berada dikisaran 50 juta pounds.

Meskipun secara gamblang penyerang 20 tahun itu sudah membeberkan bagaimana dirinya menolak perpanjangan kontrak yang diberikan Liverpool, Brendan Rodgers berulang kali menegaskan tidak bersedia melepasnya. Kepada publik, Liverpool selalu menyatakan bakal mempertahankan Sterling yang kontraknya masih tersisa dua tahun lagi.

Sikap Sterling yang menolak tawaran kontrak baru itu sudah memancing berbagai reaksi baik dari fans maupun para pengamat sepak bola, termasuk beberapa mantan penggawa The Reds, seperti Micahel Owen.

Manchester City sendiri memecahkan rekor transfer klub saat mendatangkan Carlos Tevez dari Manchester United dengan nilai transfer 47 juta pounds. Apakah kali ini mereka bakal mengajukan tawaran ketiga dengan nilai di atas 47 juta pounds? Kita tunggu saja. [initial]

 (sky/dct)