
Bola.net - - Karir Danny Welbeck sejak memutuskan untuk pindah ke Arsenal dari Manchester United boleh dibilang sangat terjal. Silih berganti penyerang berusia 26 tahun ini dihantam cedera yang membuatnya harus absen dalam waktu yang lama.
Namun, Welbeck mengatakan bahwa ia memiliki rasa cinta yang begitu tinggi pada sepakbola. Rasa cinta itulah yang kemudian membuatnya bisa terus bertahan dan kembali bangkit untuk bermain sepakbola.
"Saya rasa itu hanya tentang rasa cinta pada sepakbola [yang membuat saya tetap bermain]," terang Welbeck.
Welbeck terpaksa harus melewatkan pesta juara Piala FA tahun 2015 bersama Arsenal lantaran mengalami cedera. Saat itu, ia mengalami cedera lutut. Welbeck baru kembali tampil pada bulan Februari pada tahun berikutnya.
Namun, Welbeck tidak lama bisa bermain di hadapan para fans Arsenal. Pada bulan Mei 2016, ia harus kembali terkapar. Saat membela Arsenal melawan Leicester City, yang kemudian menjadi juara Premier League, Welbeck kembali mengalami cedera. Lututnya lagi-lagi bermasalah.
"Sangat sulit menjalani apa yang sudah saya alami. Itu sangat sulit, mengalami cedera dan hanya bisa menyaksikan dari televisi. Ada sebuah hasrat untuk segera kembali masuk ke dalam lapangan," tutur Welbeck.
"Saat saya sudah bisa berada di gym dan melakukan latihan fisik di lapangan, tidak bisa digambarkan dengan kata-kata rasanya. Bahkan, hanya sekedar menendang bola untuk pertama kalinya. Anda akan merasa lebih baik," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa Lain 6 Februari 2017 23:27
-
Liga Inggris 6 Februari 2017 23:25
-
Liga Inggris 6 Februari 2017 22:49
-
Liga Inggris 6 Februari 2017 21:27
-
Liga Inggris 6 Februari 2017 21:01
Jika Tak Berubah, Arsenal Akan Berada di Bawah Bayang-bayang Chelsea dan Spurs
LATEST UPDATE
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:51
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:49
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:48
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:47
-
Otomotif 22 Maret 2025 10:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 10:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...