Chuba Akpom: Saat Ini Saya Butuh Steve Bruce, Bukan Wenger

Chuba Akpom: Saat Ini Saya Butuh Steve Bruce, Bukan Wenger
Chuba Akpom (c) AFP
- Pemain pinjaman Hull City dari , Chuba Akpom mengklaim bahwa pelatih Steve Bruce merupakan pelatih yang ia butuhkan saat ini. Alih-alih menyebut nama Arsene Wenger.


Akpom masih belum mendapatkan kepercayaan dari pelatih Arsenal, Arsene Wenger untuk masuk dalam tim utama The Gunners. Awal musim ini, ia dipinjamkan ke Hull City dan menjadi pemain utama di sana dengan bermain di 12 dari 17 pertandingan.


Dan dikatakan penyerang 20 tahun itu, hari pertama dia berbicara dengan pelatih Hull City, Steve Bruce, dirinya tahu bahwa dia-lah sosok pelatih yang saat ini ia inginkan. Karena itu, ia yakin kepindahannya ke Hull City adalah tepat.


"Begitu saya mulai berbicara dengannya (Steve Bruce), saya tahu bahwa saya akan datang," ujarnya.


"Dia terdengar seperti seorang pelatih yang saya butuhkan saat ini. Seseorang yang mengerti saya, seseorang yang santai. Sesuatu yang ia juga tahu betul sebagai seorang mantan pemain. Dia bisa berhubungan dengan kami," tandasnya.[initial]


 (sky/dzi)