Chiellini Prediksi Laga Lawan Pescara Akan Sulit

Chiellini Prediksi Laga Lawan Pescara Akan Sulit
Giorgio Chiellini (c) AFP

Bola.net - - Bek senior , Giorgio Chiellini, meyakini pertandingan lawan akhir pekan ini akan berjalan sulit bagi timnya.

Kompetisi-kompetisi di Eropa rehat sejenak pada akhir pekan kemarin. Pasalnya ada jeda internasional demi menggelar pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 atau sekedar uji coba.

Kompetisi-kompetisi di Eropa kembali akan digelar pada akhir pekan ini. Juve juga akan kembali berlaga di pentas Serie A, dan mereka dijadwalkan untuk bermain melawan Pescara.

Chiellini meyakini pertandingan itu akan berlangsung sulit bagi timnya. Hal tersebut tak lepas dari imbas jeda internasional tersebut, di mana sang pemain mungkin kelelahan atau tak memiliki waktu yang cukup untuk mempersiapkan diri berlatih bersama rekan-rekannya sehingga performa tim kurang kompak.

"Tugas internasional bisa begitu melelahkan sehingga sering laga perdana usai jeda internasional sulit untuk dimenangkan," ujar Chiellini pada JTV.

"Pertandingan hari Sabtu melawan Pescara tidak akan berbeda dari sudut pandang tersebut," tegasnya.

Sementara itu, Chiellini juga membahas masalah cedera hamstring yang dialaminya. Ia mengaku optimis akan segera pulih dan bisa berlatih kembali.

"Secara pribadi, saya merasa baik-baik saja dan tak lama lagi saya akan segera bergabung dengan tim," serunya.