
Bola.net - - akan berjumpa dengan Arsenal pada laga Community Shield, Minggu (6/8) di Stadion Wembley. Keinginan Chelsea untuk bisa menang begitu membara demi balas dendam atas kekalahan di final Piala FA.
Musim lalu, Chelsea gagal menyandingkan gelar juara Premier League dengan Piala FA. Pada laga final, The Blues kalah dari Arsenal dengan skor 2-1.
Kekalahan tersebut, oleh Antonio Conte diakui masih membekas di benak pemain Chelsea. Mereka pun siap menuntut dendam pada The Gunners di laga Community Shiled dan berusaha memulai musim 2017/18 dengan meraih kemenangan.
"Saya sekali kami kalah, kami kalah setelah di final Piala FA melawan Arsenal setelah menjalani musim yang sangat hebat," ucap Conte.
"Saat ini, pertandingan lain akan datang dan kami tahu bahwa Arsenal adalah tim yang kuat dan kami harap ini akan jadi pertandingan yang ketat. Kami ingin memulai musim dengan kemenangan, begitu juga dengan Arsenal," tambahnya.
Chelsea sebenarnya punya modal yang bagus jelang laga ini. Pada laga pramusim, Cesc Fabregas dan kolega mampu membekap Arsenal dengan skor 3-0. Tiga gol pada laga 22 Juli tersebut dicetak oleh Willian dan Michy Batshuayi [dua gol].
Tapi, bagi Conte hasil pertandingan pramusim tidak bisa dijadikan acuan. Pelatih asal Italia yakin pasukan Arsene Wenger punya kemampuan yang lebih besar dari sekedar laga pramusim.
"Pertandingan berakhir bagus untuk kami, tapi ini adalah pertandingan resmi, ini adalah gelar pertama pada musim ini. Pasti kami ingin bermain dengan sangat baik dan juga untuk mendapatkan persiapan di awal musim," tutup Conte.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 21:14
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 15:45
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 15:25
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 15:20
-
Liga Inggris 3 Agustus 2017 15:05
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...