Chelsea Ternyata Sempat Ingin Datangkan Sule

Chelsea Ternyata Sempat Ingin Datangkan Sule
Niklas Sule (c) AFP
- Agen bek , Niklas Sule, belum lama ini mengkonfirmasi bahwa Chelsea sempat coba ingin mendatangkan sang pemain muda di musim panas.


Bild mengatakan bahwa pemilik The Blues, Roman Abramovich, secara pribadi mengajukan penawaran senilai 50 juta euro untuk pemain yang baru saja mendapatkan kesempatan membela timnas Jerman.


"Ya, memang ada ketertarikan," tutur agen Sule, Karlheinz Forster, pada Bild.


"Klub Inggris sudah menegaskan bahwa ketertarikan mereka akan terus berlaku hingga musim kompetisi yang akan datang."


Ayah Sule, Georg, mengatakan bahwa mereka masih belum punya rencana untuk pergi dari Hoffenheim.


"Jika anda bergabung ke klub besar, anda harus jadi pemain yang hebat. Tentu, Niklas bisa mendapat bayaran lebih besar, namun kami tidak mencari uang dengan cepat, namun ingin mengejar karir. Niklas berkembang dengan baik, uang akan datang dengan sendirinya," tutur Sule Senior. [initial]



 (bild/rer)