Chelsea Ternyata Pernah Goda Henry Dengan Uang Berlimpah

Chelsea Ternyata Pernah Goda Henry Dengan Uang Berlimpah
Thierry Henry (c) AFP
Bola.net - Sebuah fakta mengejutkan dibeberkan oleh salah seorang legenda Arsenal, Martin Keown. Keown mengungkapkan kalau Thierry Henry pernah digoda oleh Chelsea dengan iming-iming kekayaan melimpah.

Kecepatan, skill, dan insting membunuh Henry memang sangat ditakuti dan dikagumi. Maka tak mengherankan kalau Roman Abramovich pernah mencoba mendaratkannya ke Stamford Bridge usai membeli Chelsea.

"Saat Roman Abramovich pertama kali membeli Chelsea, dia menawarkan banyak uang untuk Thierry Henry, namun Arsenal menolaknya. Henry sendiri merasa terhormat mendapatkan tawaran sebesar itu." beber Keown.

Pada akhirnya Henry tetap bertahan di Arsenal sebelum pada tahun 2007 ia akhirnya meninggalkan The Gunners untuk menuju Barcelona. [initial]

 (sqw/jrc)