Chelsea Tak Rela Diego Costa Balik ke Atletico

Chelsea Tak Rela Diego Costa Balik ke Atletico
Diego Costa (c) UEFA
- Manuver yang dilakukan oleh penyerang Diego Costa dikabarkan telah menuai respon dari . Klub yang dilatih oleh Antonio Conte ini menegaskan bahwa mereka tidak akan menjual sang penyerang pada bursa transfer.


Costa santer dikabarkan tidak betah dengan kehidupan di Inggris. Ia merasa tidak mendapatkan dukungan dalam karir sepakbolanya. Perlakuan media Inggris yang keras membuatnya merasa tidak nyaman.


Kondisi tersebut diperparah dengan kebijakan transfer yang dilakukan Chelsea dengan mendatangkan penyerang Michy Batshuayi.


Media Spanyol, AS, menyebut bahwa Costa saat ini sedang membuka kemungkinan untuk kembali bergabung dengan mantan klubnya, Atletico Madrid. Kebetulan, Atleti dalam beberapa kesempatan juga menyatakan sangat tertarik untuk menampung Costa kembali.


Kondisi ini lantas memaksa manajemen Chelsea untuk segera bertindak. Dalam waktu dekat ini, mereka akan segera melakukan pembicaraan dengan pemain berusia 27 tahun tersebut. Dikutip dari Standard, Chelsea tidak ingin kehilangan jasa Costa dan akan berusaha untuk mempertahankannya dari kejaran Atleti. [initial]


 (std/asa)