Chelsea Sudah Kontak Agen Pogba

Chelsea Sudah Kontak Agen Pogba
Paul Pogba (c) AFP
Bola.net - Jawara Premier League Chelsea rupanya tak mau kalah ikut memanaskan perburuan gelandang Juventus Paul Pogba. Bahkan kubu The Blues dikabarkan sudah menghubungi agen Pogba untuk menjajaki proses transfer.

Pogba merupakan gelandang yang sedang menjadi incaran sejumlah klub besar seperti Barcelona, Real Madrid, duo Manchester dan juga PSG. Namun sampai sejauh ini kubu Bianconeri masih enggan untuk melepas sang pemain.

Menurut, Sky Italia, Chelsea sudah meminta informasi mengenai Pogba langsung dari sang agen Mino Raiola. Kubu The Blues menyatakan minatnya untuk memboyong Pogba dan tak ingin ketinggalan informasi mengenai pemain yang bersangkutan.

Sementara itu, Juventus memang sedang berusaha keras untuk mempertahankan Pogba di Turin. Pogba sendiri memang belum menyatakan minatnya untuk berganti klub menjelang turnamen Euro 2016 di negaranya sendiri.[initial]

 (if/ada)