Chelsea Pinjamkan Wonderkid Kroasia ke NAC Breda

Chelsea Pinjamkan Wonderkid Kroasia ke NAC Breda
Stipe Perica (c) VI-Images
Bola.net - Chelsea kembali meneruskan tradisi mereka untuk meminjamkan talenta muda berbakat ke kompetisi Eredivisie Belanda. Kali ini adalah striker muda Stipe Perica yang dilepas dengan status pinjaman menuju NAC Breda.

Pemain 19 tahun tersebut musim lalu juga telah dipinjam oleh NAC dan berhasil mencetak 6 gol dalam 25 penampilan. Performa apik tersebut membuat NAC kepincut untuk meminjam jasanya selama semusim lagi.

"Saya sangat percaya kepada Stipe. Dia kini sudah setahun lebih tua dan punya banyak pengalaman. Ia akan mampu memberikan banyak hal kepada kami," ungkap pelatih NAC, Nebojsa Gudelj kepada Voetbal International.

Perica sendiri didatangkan The Blues dari Zadar pada tahun 2013 silam dan langsung dipinjamkan ke Belanda. Dengan usia yang masih sangat belia, tentu pemuda asal Kroasia ini punya kesempatan kembali ke Stamford Bridge jika mampu tampil apik di Eredivisie. [initial]

 (vi/mri)