Chelsea Minati Palang Pintu Southampton

Chelsea Minati Palang Pintu Southampton
Cedric Soares (c) SFC

Bola.net - - dikabarkan telah menetapkan bek , Cedric Soares, sebagai target utama mereka di musim panas, bersama dengan dua rekannya di klub, Virgil van Dijk dan Ryan Bertrand.

Sang pemuncak klasemen Premier League dikabarkan ingin memperkuat armada mereka di musim panas jelang kembalinya klub ke Liga Champions musim depan, dan sektor pertahanan akan jadi yang paling diutamakan oleh Antonio Conte.

Van Dijk sudah beberapa kali dikabarkan akan dibeli mahal oleh Chelsea dan Manchester City di Januari, sementara Bertrand juga disebut bakal kembali ke Stamford Bridge.

Cedric SoaresCedric Soares

Laporan yang diturunkan Evening Standard mengatakan bahwa The Blues sudah memasukkan nama bek Southampton dalam daftar buruan mereka, di mana Cedric Soares akan diproyeksikan untuk memberikan atmosfer persaingan pada Victor Moses di sisi kanan.

Pemain berusia 25 tahun baru mengikat kontrak empat tahun di St Mary musim panas lalu, namun performanya sukses memikat banyak klub, dan raksasa Spanyol Barcelona kabarnya juga tertarik mengamati kiprahnya.

Soton sudah menegaskan bahwa Van Dijk tidak akan dijual, sementara Bertrand masih punya empat tahun dalam kontraknya, namun Chelsea disebut siap mengeluarkan dana besar demi memenuhi ambisi mereka.