Chelsea Menang Telak, Hiddink Puji Peran Obi Mikel

Chelsea Menang Telak, Hiddink Puji Peran Obi Mikel
John Obi Mikel (c) CFC
- Kemenangan tiga gol tanpa balas yang diraih di markas Crystal Palace malam tadi tak lepas dari peran krusial yang dilakukan gelandang John Obi Mikel.


Pemain asal Nigeria itu tampil dominan di lini tengah dengan akurasi umpan mencapai 96 persen. Selain itu, Mikel juga memenangi tiga tekel, melakukan dua blok, serta sekali intersepsi. Mikel pun mendapat pujian dari sang bos, Guus Hiddink.


"Ia (Mikel) bermain sangat bagus seperti yang ia lakukan di pertandingan sebelumnya. Ia adalah pemain ideal dalam pemilihan saya untuk menghadirkan keseimbangan dalam tim," ujar Hiddink usai laga seperti dikutip laman resmi Chelsea.


"Ia bisa membaca permainan dengan baik. Ia tahu di mana kekuatan lawannya dan bagaimana cara mengatasinya. Ia memiliki penglihatan dan penciuman serta visi yang bagus untuk mengetahui area mana yang harus ia jaga," lanjutnya.


Chelsea memenangi laga di Selhurst Park berkat gol-gol yang disumbang Oscar, Willian, dan Diego Costa. Kemenangan ini membuat mereka ini duduk di peringkat 14 klasemen dengan 23 poin. [initial]


 (cfc/pra)